Air Kering


Aneh memang kalau ada 'air kering' tetapi ilmuwan berhasil menemukan air jenis ini. Bentuk dari air ini sangat menyerupai bubuk dan setiap partikelnya berisi tetesan air yang sudah dilapisi oleh pasir silika. Sedikit tidak masuk akal kalau 95% dari air ini adalah air basah. Para ilmuwan mempercayai, dengan dan menyaring dioksida karbon gas rumah kaca, air jenis ini bisa digunakan untuk mengurangi pemanasan global.

Hasil uji coba para ilmuwan tersebut memperlihatkan bahwa 'air kering' ini 3 kali kemampuannya untuk menyerap karbon dioksida dibandingkan dengan air basah biasa. Air kering ini dapat menyimpan metana dan bisa memperluas potensi sumber gas alam energi. Ben Carter dari University of Liverpool mengatakan perihal temuan air jenis ini di Rapat Nasional American Chemical Society di Boston, Amerika Serikat. Belum pernah ada air seperti ini, dan diharapkan penemuan ini bermanfaat di masa depan.
Perihal lain juga dikemukakan Tim Carter bahwa penggunaan air ini sebagai katalis untuk mempercepat reaksi antara hidrogen dan asam meleat. Dan ini bisa menghasilkan asam suknisat, yaitu bahan utama yang biasanya banyak digunakan untuk membuat makanan. Ya semoga saja penemuan air kering ini bisa bermanfaat untuk masa depan.

0 komentar:

Posting Komentar